PEMANFAATAN BAHAN ALAM UNTUK PEMELIHARAAN KESEHATAN DI DESA SUNGAI PUAR KECAMATAN MERSAM
Kata Kunci:
Desa Sungai Puar, Bahan Alam, StuntingAbstrak
Abstrak: Masalah Kesehatan di desa Sungai puar masih menjadi permasalahan utama yang di hadapi setiap warganya, diantaranya hipertensi, diabetes, asam urat. Pengabdian Masyarakat ini bertujuan untuk mengedukasi Masyarakat dan mengetahui mengenai penyakit degeneratif serta pencegahan dari beberapa penyakit tersebut dan tanaman yang dapat digunakan sebagai bahan obat di lingkungan dengan memanfaatkan tumbuhan sekitar. Metode yang digunakan dalam program pengabdian Masyarakat adalah demonstrasi penyuluhan dan leaflet / brosur kesehatan. Kegiatan ini dilakukan di wilayah desa Sungai puar khususnya wilayah kerja RT. 7, 8, 9. Dari hasil pre-test yang dilakukan diperoleh hasil 38,7% mengetahui tentang hipertensi, 50,42% mengetahui tentang kolesterol, 55,60% mengetahui tentang diabetes, dan 30,83% yang mengetahui tentang asam urat. Setelah dilakukan kegiatan edukasi mengenai penyakit didapatkan hasil 94,67% yang mengetahui hipertensi, 98,25% mengetahui tentang kolesterol, 96,86% mengetahui tentang diabetes, dan 98,56% yang mengetahui tentang asam urat. Dapat disimpulkan bahwa dari pengabdian masyarakat yang dilaksanakan terdapat peningkatan pengetahuan masyarakat terhadap cara penggunaan obat dan pemanfaatan tanaman herbal sebagai alternatif pengobatan.
Abstract: Health problems in Sungai Puar village are still the main problems faced by every resident, including hypertension, diabetes and gout. This Community Service aims to educate the public and find out about degenerative diseases as well as prevention of some of these diseases and plants that can be used as medicinal ingredients in the environment by utilizing surrounding plants. The methods used in the community service program are outreach demonstrations and health leaflets/brochures. This activity was carried out in the Sungai Puar village area, especially the RT work area. 7, 8, 9. From the results of the pre-test carried out, it was found that 38.7% knew about hypertension, 50.42% knew about cholesterol, 55.60% knew about diabetes, and 30.83% knew about gout. After carrying out educational activities regarding disease, the results showed that 94.67% knew about hypertension, 98.25% knew about cholesterol, 96.86% knew about diabetes, and 98.56% knew about gout. It can be concluded that from the community service carried out there has been an increase in community knowledge regarding how to use medicines and the use of herbal plants as alternative treatments.