MELAMPAUI KEPEMIMPINAN MACHIAVELLIAN: MEMBANGUN MODEL PEMIMPIN IDEAL DALAM NEGARA DEMOKRASI

Penulis

  • Beato Adolph Kolping Teda Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif Ledalero
  • Hironimus Raldi Bot Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif Ledalero
  • Januario Armando Bin Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif Ledalero
  • Januario Armando Bin Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif Ledalero
  • Efraim Yudistira Niron Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif Ledalero

Kata Kunci:

Demokrasi, Machiavellian, Etika, Pemimpin Ideal

Abstrak

Indonesia merupakan sebuah negara yang tercatat belum menjalankan sistem pemerintahan demokrasi secara baik. Praktik politik di Indonesia terutama menjelang pemilu di tahun 2024 terkesan sudah melecehkan kesakralan demokrasi karena mempraktikkan model kepemimpinan machiavellian. Kepemimpinan machiavellian sendiri dapat dipahami sebagai model kepemimpinan yang hanya berfokus pada eksistensi diri seorang pemimpin sementara hak kebebasan rakyat dan hukum dinomorduakan bahkan pada kondisi tertentu bisa dikorbankan agar dirinya tetap eksis. Di sini nampak nilai-nilai etis diabaikan begitu saja demi mempertegas eksistensinya sebagai penguasa. Akibatnya, rakyat yang semestinya mendapat tempat yang tinggi dalam negara justru diabaikan. Pemimpin belum menunjukkan kualitas dirinya secara baik di hadapan rakyat yang demokratis. Terhadap persoalan tersebut, penulis ingin mengkaji seperti apa model pemimpin ideal berbasis etika dan moralitas dalam negara demokrasi agar tujuan negara untuk menciptakan keadilan dan kesejahteraan rakyat dapat tercapai. Hasil kajian menunjukkan bahwa model pemimpin ideal dalam negara demokrasi adalah mereka yang memiliki kepercayaan dan keyakinan terhadap agama dan budaya sebagai sumber nilai-nilai etis dan moralitas. Agama dan budaya diyakini dapat mempengaruhi tindakkan seorang pemimpin dalam membuat kebijakkan dan putusan demi kepentingan bersama. Karena itu, kehidupan bernegara perlu diselaraskan dengan kehidupan beragama.

Unduhan

Diterbitkan

2024-04-30